Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2015

Mencari Bentuk

Ternyata butuh waktu dua tahun bagi saya untuk mencari bentuk kehidupan saya yang baru, setelah selama belasan tahun menjalankan rutinitas di suatu korporasi.   Awalnya, saya sempat bingung, gelap gulita rasanya, ketika tiba-tiba diberhentikan tanpa ancang-ancang, sehingga saya tidak punya perencanaan sama sekali. Awalnya, memang saya berusaha mencari pekerjaan seperti dahulu, mencari pekerjaan yang 9 to 5.  Namun, karena status saya yang tidak normal ini membuat saya selalu ditolak bekerja pada tahap akhir, ketika saya menjelaskan status saya, karena saya tidak ingin perusahaan yang merekrut saya seperti membeli kucing dalam karung.   Sedih memang, selalu ditolak…. Untuk bisa survive, saya pun mencoba berbagai cara untuk mendapatkan penghasilan,   untuk membiayai hidup kami.   Kondisi ini lah yang akhirnya membuat saya belajar banyak hal baru, menambah pengetahuan dan pengalaman saya dalam menjalani hidup. Satu hal yang saya pegang teguh adalah, b...

Anger

Gambar
Anger: noun : anger; plural noun: angers: a strong feeling of annoyance, displeasure, or hostility.     synonyms:       rage, vexation, exasperation, displeasure, crossness, irritation, irritability, indignation, pique; More   annoyance, fury, wrath, ire, outrage, irascibility, ill temper/humor; informal: slow burn, aggravation; literarycholer verb: anger; 3rd person present: angers; past tense: angered; past participle: angered; gerund or present participle: angering: fill (someone) with anger; provoke anger in.     synonyms:       infuriate, irritate, exasperate, irk, vex, peeve, madden, put out; More enrage, incense, annoy; rub the wrong way;   informal: make someone's blood boil, get someone's back up, make someone see red, get someone's dander up, rattle someone's cage, make someone's hackles rise; aggravate, get someone, rile, tick off, tee off, burn up Saya ingat karakter Ange...

Tolong Menolong

Gambar
Baru saja saya mendengar berita buruk menimpa kerabat saya.   Saya pun speechless, saya hanya bisa mengirimkan SMS bilang bahwa saya turut prihatin dan saya mendoakannya. Saya jadi teringat, beberapa waktu yang lalu ketika saya mendengar permasalahan yang menimpanya, saya sempat menawarkan bantuan.   Namun dengan pandangan heran, dia menolak.   Saya menyadari arti pandangannya, dia seperti mengatakan, lah, kamu saja tidak bisa menolong diri sendiri, kok bisa-bisanya menawarkan bantuan ke orang lain? Pandangan heran seperti itu pernah pula saya peroleh ketika menawarkan bantuan ke seorang teman yang punya masalah kurang lebih sama dengan saya.   Dengan pandangan heran, dia berusaha mendengarkan penjelasan saya dan teman-teman saya, namun hanya manggut-manggut.   Yang saya tau, dia tidak menjalankan apa yang kami sarankan dan akhirnya malah kena musibah.   Mungkin dia tidak menjalankannya karena dia pikir, lah, kamu saja tidak bisa menolong diri ...

Promosi Tercepat

Gambar
Promosi: kenaikan pangkat (tingkat); naik pangkat (tingkat). Teman saya bercerita, baru-baru ini dia mendapatkan kenaikan pangkat, dia dipromosi ke level jabatan yang lebih tinggi.   Saya jadi teringat kejadian-kejadian terkait promosi ini, terutama ketika saya masih bergabung di perusahaan yang cukup banyak pegawainya dan saya kebetulan ditugaskan untuk mengelola mereka.   Banyak orang yang ingin cepat naik pangkat, segala cara dilakukan.     Namun, di perusahaan dulu, kadang-kadang kita tidak promosi, malahan demosi, turun pangkat karena struktur organisasi berubah terus sehingga ada jabatan-jabatan yang dihilangkan.   Saya sendiri pernah merasakannya, walaupun kemudian malah naik pangkat lagi. Sahabat saya dulu sering jadi sorotan karena dia cepat naik pangkat, padahal bukan hanya dia yang mengalaminya, melainkan ada beberapa orang lainnya.   Nah, dia pun sampai curhat ke saya, karena sempat dijuluki golden boy.   Saya bilang, cuek aj...

Lay off

Gambar
Lay off: a discharge, especially temporary, of a worker or workers; synonyms:    dismissal, discharge; More informal sacking, firing; downsizing; the sack, the boot, the ax; a period during which someone does not take part in a customary sport or other activity. Memang berat kalau kita harus melakukan lay off, apa pun alasannya.   Yang pasti, for the sake of the company, itu yang harus kita selalu pegang teguh.   Bukan karena alasan pribadi atau golongan. Minggu lalu, teman saya baru saja memberhentikan salah seorang pegawainya, dan ternyata suami sang pegawai malah mengirimkan pesan yang mengancam, ckckck…. Dulu, ketika saya pernah ditugasi untuk mengelola teman-teman sekantor, saya pun pernah dengan sangat terpaksa, memberhentikan salah seorang pegawai senior.   Tapi alasan saya cukup kuat, sebagai pegawai senior, harusnya dia kan jadi panutan, eh, ini malahan dia memberikan contoh buruk.   Dia selalu datang pagi-pagi, melakukan presensi, k...